Senin, 27 Oktober 2014

Perumpamaan INFAQ untuk Mencari Keridhaan Allah atau RIYA'



Perumpamaan INFAQ untuk Mencari Keridhaan Allah
Firman Allah Ta’ala :
“ Dan perumpamaan orang-orang yang membelanjakan hartanya Karena mencari keridhaan Allah dan untuk keteguhan jiwa mereka, seperti sebuah kebun yang terletak di dataran Tinggi yang disiram oleh hujan lebat, Maka kebun itu menghasilkan buahnya dua kali lipat. jika hujan lebat tidak menyiraminya, Maka hujan gerimis (pun memadai). dan Allah Maha melihat apa yang kamu perbuat”. ( QS. Al Baqarah : 265 ).

Perumpamaan INFAQ karena RIYA’ (memamerkan)
Firman Allah Ta’ala :
“ Apakah ada salah seorang di antaramu yang ingin mempunyai kebun kurma dan anggur yang mengalir di bawahnya sungai-sungai; dia mempunyai dalam kebun itu segala macam buah-buahan, Kemudian datanglah masa tua pada orang itu sedang dia mempunyai keturunan yang masih kecil-kecil. Maka kebun itu ditiup angin keras yang mengandung api, lalu terbakarlah. Demikianlah Allah menerangkan ayat-ayat-Nya kepada kamu supaya kamu memikirkannya* “. ( QS. Al Baqarah : 266 ).

* Inilah perumpamaan orang yang menafkahkan hartanya Karena riya, membangga-banggakan tentang pemberiannya kepada orang lain, dan menyakiti hati orang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

BTricks

Recent Posts

BThemes